Menaikkan Limit Kartu Kredit

Untuk menaikkan limit kartu kredit Anda, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Hal-hal tersebut meliputi syarat pengajuan kenaikan limit kartu kredit, dan trik hingga pengajuan kenaikan limit kartu kredit disetujui. Karena saya hanya pernah mengajukan kenaikan limit kartu kredit di 4 bank, yakni BNI, Mandiri, CIMB Niaga, dan UOB, maka saya tidak yakin apakah cara berikut ini juga berpengaruh diterapkan di bank lainnya. Apalagi bank-bank ternama yang bisa dengan mudah jual mahal, contohnya BCA. Jadi, artikel ini lebih ke pengalaman pribadi sahaja.

kartu kredit naik limit

Menaikkan Limit kartu kredit Mandiri

Kartu kredit Mandiri adalah kartu kredit pertama saya yang limitnya paling kecil. Kartu kredit ini saya khususkan untuk pembayaran online via Paypal, jadi total transaksi per bulan tidak terlalu besar, berkisar Rp 100 ribu - Rp 1 juta saja per bulan. Untuk mengajukan kenaikan credit card limit Mandiri, Anda tinggal mengisi formulir secara online di mandirikartukredit.com/pengkiniandata, atau email langsung ke pengkiniandatacard @ bankmandiri.co.id.

Namun cara di atas memang agak lama. Cara lain adalah datang langsung ke kantor cabang bank mandiri terdekat. Jangan lupa bawa slip gaji, identitas diri, dan tak lupa kartu kredit Anda. Ketika itu saya sudah memakai kartu kredit Mandiri selama lebih dari 2 tahun. Limit saya naik dari Rp 3 juta ke Rp 6 juta. Proses pengajuan diakhiri dengan nominal pagu kredit atau credit limit yang berubah di billing statement.

Menaikkan Limit Kartu Kredit BNI

Simak cerita proses pengajuan kartu kredit BNI di tulisan Pengalaman Membuat Kartu Kredit. Karena termasuk kartu yang jarang sekali saya pakai, kartu kredit BNI (Silver) saya hendak saya tutup, tepat setelah 1 tahun tidak ada transaksi berarti. Namun, limit saya ternyata sudah dinaikkan hingga Rp 10,5 juta, dari Rp 4 juta. Tak ada angin tak ada hujan, semua terjadi begitu saja.

Seminggu lalu, saya mencoba untuk mengajukan kenaikan limit lagi. Kali ini tak tanggung-tanggung, langsung ke Rp 25 juta! Langkahnya, Anda tinggal mengirim email ke pengkiniandata@bni.co.id. Lampirkan berkas seperti KTP, slip gaji terakhir, NPWP, dan scan kartu kredit. Tak lama, petugas bank akan menelpon dan menanyakan data-data diri yang lain. "Pak, kemungkinan kartu Bapak akan diganti ke tipe Gold, karena tipe Silver limitnya hanya Rp 7 juta maksimal," jelas petugas bank. Hla, padahal limit saya saat ini sudah Rp 10 juta setengah??

Selang 3 hari, ada SMS dari BNI. "Yth Bapak/Ibu, mohon maaf..." Kalau begitu, kalimat selanjutnya nggak usah dibaca lagi lah ya... Hahaha.

Menaikkan Limit Kartu Kredit CIMB Niaga

Untuk kartu kredit CIMB Niaga Mastercard, prosesnya juga relatif mudah. Kartu kredit CIMB Niaga ini jadi begitu saja, tanpa saya harus menyertakan slip gaji, surat keterangan pegawai tetap, dll. Kartu ini bebas iuran tahunan seumur hidup, seperti promonya yang tertera di website CIMB Niaga, asalkan kita memilih untuk menggunakan Mastercard. Jika pilih VISA, gratis annual fee hanya selama 2 tahun pertama.

Kartu ini saya pakai tidak lebih dari 1 tahun. Maret kartu jadi, saya apply naik limit November. Jadi hanya 8 bulan. Toh, bisa-bisa saja limit saya naik menjadi Rp 10 juta. Beberapa hari lalu saya coba mengajukan kenaikan limit, namun ditolak via email karena pengajuan kenaikan limit terakhir masih 6 bulan lalu, sehingga harus menunggu 6 bulan ke depan.

Menaikkan Limit Kartu Kredit UOB Platinum (One Card)

Kartu kredit UOB ini sebetulnya kartu kredit aneh. Tipe platinum tapi limit awalnya hanya Rp 7 juta. Platinum macam apa ini? Sepertinya produk sampah. Akhirnya saya coba untuk menaikkan limitnya via phone banking ke nomor 14008. "Tidak bisa Pak, karena penggunaan kartu belum satu tahun," jawab seseorang di seberang telepon. "Untuk annual fee, memang benar free namun tagihannya akan keluar di bulan Februari tahun depan," lanjutnya. Penjelasan yang jauh berbeda dengan apa yang dikatakan sales kartu kreditnya. Kartu kredit ini sebenarnya hendak saya tutup. Namun ada teman yang butuh menggunakan kartu kredit untuk transaksi online. Akhirnya saya pinjamkan saja. Tinggal ganti nomor PIN (untunglah gesek CC sekarang pake PIN, bukan tanda tangan), dan ubah nomor handphone ke nomor teman saya.

Tips Menaikkan Limit Credit Card

Beberapa trik agar aplikasi kenaikan limit Anda disetujui berikut mungkin bisa berhasil
  1. Gunakan terus kartu kredit Anda, minimal 60% dari limit
  2. Selalu bayar tagihan tepat waktu dan full payment
  3. Minimal penggunaan 1 tahun.
  4. Sok jual mahal dan ancam akan menutup kartu. Toh penyedia layanan kartu kredit bukan cuma satu.
  5. Teman saya bilang, "Pake gesek tunai senilai limit, 3 bulan berturut-turut. Bayar ontime dan full. Di bulan ke-4, minta naik limit. Pasti approved!" Dia memiliki 10 kartu kredit dan total pagu kredit senilai Rp 600 juta-an. Yah.. Begitulah..
Demikian, selamat naik limit. Tetaplah bijak menggunakan kartu kredit Anda.